Menginstal CMS WordPress pada XAMPP

WordPress merupakan salah satu jenis CMS yang paling banyak digunakan alasannya karena CMS ini lebih user friendly dibanding beberapa jenis CMS lainnya.

Sebelum mulai menginstalasi CMS WordPress pastikan dikomputer anda sudah terinstal XAMPP, lihat Cara Instalasi XAMPP pada Windows.
  • Download CMS Wordpress. (Saya menggunakan versi Wordpress-3.3.2)
  • Buat folder dengan nama wordpress (nama selain wordpress pun boleh) baru pada Data C/xampp/htdoc lalu Copy dan Ekstrack file tersebut.
  • Buka browser, ketikkan URL localhost, pilih english, klik phpMyAdmin.
  •  Buat database wordpress (nama harus sama dengan nama folder yang telah dibuat) lalu klik Create.
  • Setelah berhasil membuat database ketikkan URL localhost/wordpress, setelah halamannya muncul klik Create a Configuration File, lalu klik Let's Go.
  • Isi name database dengan nama database yang telah dibuat sebelumnya, isikan 'root' pada kolom user name, password kosongkan saja lalu klik Submit, dan selanjutnya klik Run the install.
  • Isi Site Title, username, Password  dan Email yang akan dicantumkan, lalu klik Install WordPress.
 
  •  Proses instalasi selasai. Selanjutnya muncul kotak dialog untuk login.
  •  Ketikkan localhost/wordpress/wp-admin pada browser untuk masuk ke admin area.

Selesai.. Semoga bermanfaat.

May 13, 2012 by Ahmad Fauzi
Categories: , | Leave a comment

Leave a Reply

biasakan meninggalkan komentar setelah membaca